24 Oktober 2008

SMK-Zyrex

PT. Zyrexindo Mandiri Buana selaku pemengang lisensi atas produk Zyrex sekaligus sebagai pemenang tender atas pengadaan peralatan komputer untuk laboratorium SMK yang merupakan program dari Direktorat Pengembangan SMK (PSMK) telah mengadakan pelatihan terhadap sekolah-sekolah diseluruh Indonesia yang mendapatkan bantuan tersebut. Pelatihan dibagi menjadi 4 gelombang terdiri atas 50 sekolah per gelombang. Pelatihan ini merupakan pengembangan program teaching factory untuk perakitan komputer di 200-an SMK di seluruh Indonesia. Setiap SMK akan mendapatkan bantuan sebesar Rp. 120.000.000,- namun dalam bentuk peralatan komputer sehingga setiap SMK akan mendapatkan komputer yang berbeda-beda sesuai dengan spesifikasi permintaan dari SMK yang bersangkutan. Ke depan program teaching factory ini akan dikembangkan di SMK sehingga nantinya SMK yang mendapatkan bantuan akan menjadi outlet atas produk Zyrex di daerah masing-masing dengan label "SMK-Zyrex".

Mulai Ngeblok Lagi

Setelah lama "ditinggal" dalam suasana cuti bersama idul fitri, saya akan mulai kembali bloging terhadap blog ini.
Saran pembaca dan rekan-rekan diharapkan untuk kedepannya.

Terima kasih.